Kena Virus Korea!!

Gara-gara keseringan nonton drama korea, sekarang aku semacam kena virus korea, kecanduan apa-apa korea deh pokoknya, mulai dari suka lagu-lagu nya karena sering denger di soundtrack drama korea, sampe keinginan untuk pergi ke korea sana. Pengen banget rasanya kesana untuk ngeliat langsung lokasi syuting beberapa drama korea yang aku favoritkan banget. Seperti Boys Before Flowers, Personal Taste, City Hunter, Cunning Single Lady, My Love From Another Star, Full House, serta My Girlfriend is a Gumiho. Selain kepengen banget pergi ke lokasi syuting beberapa drama korea tadi, tentunya aku juga kepengen untuk ketemu langsung ama pemain - pemain utama dalam drama tersebut terutama Lee Min Hoo Oppa, aarrgh jadi kecanduan banget kayaknya, apa obatnya yaak hiks. Salah satu efek kecanduan yang aku alami adalah sering banget ngecek harga tiket ke korea, nyari - nyari tiket promo gitu, kali aja ada yang murah, selain itu ngumpulin temen yang satu visi dan misi yang sama-sama kepengen banget ke korea, backpackeran, pertama kali, biar puas gitu. Hehe. Yang minat pergi ke korea bareng, pertama kali dan backpackeran bisa komen di bawah ya atau bisa line langsung ke irvantirenny, siapa tau kita jadi travelmate yang pas untuk berangkat ke korea bareng (:



Untuk itinerary ke korea ini aku sebutin beberapa tempat yang kepengen banget untuk dikunjungi seperti, nami island (tempat syuting winter sonata), namsan tower (tempat gu jun pyo melamar geum jan di di boys before flowers), gyeongbokkung palace, insadong, bukchan hanok village (sanggojae nya personal taste), itaewon street, namdaemun, dongdaemun, myeongdong, petite france (tempat syuting my love from another star), everland, dan kalau ada dana lebih sekalian aja ke jeju island biar puas hehe. Kalau ada referensi tempat lain yang mau dikunjungi kita bisa saling sharing ya. Intinya kita sama-sama belum pernah ke sana, jadi kita sama-sama buta juga dalam hal biaya hidup dan lainnya, tapi dari info yang aku baca dari beberapa pengalaman orang yang sudah pernah ke korea selatan, dalam 1 hari bisa menghabiskan 500ribu sampai dengan 1 juta rupiah, tergantung dari apa yang kita tuju dan kita makan. Menurut saya selagi kita dapat berhemat dalam soal makan, maka kita tidak akan membuat pengeluaran menjadi terlalu bengkak.

Yah namanya juga impian, menurut saya orang hidup itu harus memiliki impian, selain akan menjadi motivasi untuk menjadi lebih giat bekerja, hidup kita jadi lebih bermakna karena memiliki tujuan hidup. Daripada hidup tanpa memiliki impian sama sekali itu sama saja seperti hidup yang hambar, tidak ada motivasinya untuk menjadi lebih giat bekerja dan menabung.

Sekali lagi, ayok buat impian-impian dalam hidup kamu, agar hidup kamu jadi lebih terarah dan bermakna yah guys. :) Hwaiting!! (Fighting!!)


Komentar